Berikut ini pembahasan lengkap mengenai sifat-sifat bangun datar.
Gambar Bentuk Bangun Datar |
Sifat-sifat Bangun Datar Persegi
- Semua sisi-sisinya panjangnya sama dan semua sisinya berhadapan sejajar.
- Setiap sudut yang dimilikinya siku-siku.
- Mempunyai dua diagonal yang panjangnya sama dan berpotongan di tengah-tengah serta membentuk sudut siku-siku.
- Setiap sudutnya di bagi dua sama besarnya oleh diagonalnya.
- Mempunyai empat buah sumbu simetri.
Sifat-sifat Bangun Datar Persegi Panjang
- Setiap sisi-sisi yang berhadapan mempunyai ukuran sama panjang dan sejajar.
- Semua sudutnya adalah sudut siku-siku.
- Memiliki dua buah diagonal yang sama panjang dan saling berpotongan di titik pusat bangun persegi panjang, Titik tersebut membagi dua bagian diagonal dengan sama panjang.
- Memiliki dua buah sumbu simetri yaitu sumbu vertikal dan sumbu horizontal.
- Memiliki tiga buah titik sudut dan tiga buah sisi.
- Jumlah besar semua sudutnya adalah 180 derajat.
Sifat-sifat Bangun Datar Jajar genjang
- Sisi-sisi yang berhadapan ukurannya sama panjang dan sejajar.
- Sudut-sudut yang berhadapan besarnya sama.
- Memiliki dua buah diagonal yang berpotongan di satu titik dan saling membagi dua sama panjang.
- Mempunyai simetri putar tingkat dua.
- Tidak memiliki simetri lipat.
Sifat-sifat Bangun Datar Trapesium
- Mempunyai 4 buah sisi dan 4 buah titik sudut.
- Mempunyai satu pasang sisi yang sejajar tetapi panjangnya tidak sama.
- Mempunyai sudut di antara sisi sejajarnya besarnya 180°.
Sifat-sifat Bangun Datar Layang-layang
- Memiliki 2 pasang sisi yang panjang sama.
- Memiliki satu pasang sudut yang berhadapan yang besarnya sama.
- Memiliki 4 titik sudut.
- Diagonal-diagonalnya saling berpotongan tegak lurus.
- Salah satu diagonal bangun ini membagi dua sama panjang diagonal yang lain.
- Hanya memiliki satu buah simetri lipat.
Sifat-sifat Bangun Datar Belah Ketupat
- Ukuran sisi-sisinya panjangnya sama.
- Sudut-sudut yang berhadapan sama besar serta dibagi dua oleh diagonalnya dengan sama besar.
- Diagonalnya saling iberpotongan sama panjang dan saling tegak lurus.
- Terdapat 2 buah sumbu simetri.
- Diagonal-diagonalnya adalah sumbu simetrinya.
- Terdapat 2 simetri lipat.
- Terdapat 2 simetri putar.
Sifat-sifat Bangun Datar Lingkaran
- Memiliki simetri putar tak terhingga.
- Memiliki simetri lipat serta sumbunya yang tak terhingga.
- tidak mempunyai titik sudut.
- Mempunyai satu buah sisi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar